Sumbarkita — Bupati dan Wakil Bupati Solok Selatan, Khairunas dan Yulian Efi, yang belum lama ini dilantik secara langsung oleh Presiden Prabowo, membeberkan visi dan misi mereka untuk lima tahun ke depan. Dengan visi “Terwujudnya Solok Selatan yang Makin Maju dan Sejahtera”, keduanya optimistis bahwa kemenangan sejati adalah bisa bersama mewujudkan kesejahteraan rakyat.
Hal itu disampaikan Khairunas di hadapan seluruh jajaran DPRD, Forkopimda, jajaran pemerintahan kabupaten, dan instansi vertikal lainnya dalam Rapat Paripurna Penyampaian Pidato Perdana Bupati Terpilih Periode 2025—2030 di Kantor DPRD Solok Selatan, Selasa (4/3).
“Setelah melalui proses kontemplasi dan diskusi yang panjang, kami tetap melanjutkan keberhasilan-keberhasilan program sebelumnya dan menyempurnakannya,” kata Khairunas.
Khairunas membagi penjabaran visi tersebut menjadi lima misi, yakni peningkatan kualitas sumber daya manusia yang berkarakter, produktif dan kompetitif; peningkatan ekonomi kerakyatan dan daya saing daerah; penguatan tata kelola pemerintahan yang baik dan melayani; pembangunan infrastruktur kawasan pertumbuhan, pelestarian lingkungan hidup, dan mitigasi bencana; dan peningkatan ketahanan sosial budaya.
“Dari lima misi ini, terdapat 25 program unggulan di dalamnya,” ucap Khairunas.
Khairunas mengingatkan bahwa saat ini Solok Selatan menghadapi tantangan dari sisi kapasitas fiskal yang masih rendah. Selain itu, katanya, ketergantungan akan dana perimbangan transfer dari pusat menjadi salah satu yang disorot.
Tantangan lainnya, kata Khairunas, ialah konektivitas wilayah yang harus terus didorong lewat pemerataan infrastruktur, peningkatan ekonomi masyarakat, penurunan angka kemiskinan secara cepat, serta peningkatan kualitas dan kuantitas sumber daya manusia.
Khairunas menyampaikan bahwa visi dan misinya bersama Yuliah Efi sesuai dengan arah dan dukungan terhadap asta cita Presiden dan Wakil Presiden RI.
“Kita tidak boleh lelah. Kita harus selalu optimis dan berinovasi. Yang terpenting, pembangunan dan program-progam unggulan pada RPJMD nantinya sejalan dengan asta cita Presiden Prabowo Subianto sehingga kita berada satu jalur yang tepat, yang ujungnya sama-sama memberikan dampak terhadap masyarakat,” tuturnya.
Guna mencapai target-target itu, Khairunas mengajak semua unsur bersinergi untuk memaksimalkan upaya memajukan daerah. Upaya-upaya tersebut ialah memaksimalkan pendapatan daerah, menggali potensi sumber-sumber pendapatan asli daerah (PAD), mendatangkan investasi, melakukan efisiensi belanja, memanfaatkan aset, mengefektifkan proses birokrasi melalui sistem digitalisasi, hingga mengubah pola pikir dalam pengelolaan keuangan daerah.
Sementara itu, Ketua DPRD Solok Selatan, Martius, meminta bupati dan wakil bupati untuk segera menyusun program hingga lima tahun ke depan menjadi rencana pembangunan jangka menengah daerah (RPJMD) 2025—2030 sebagai pedoman penyelenggaran pemerintahan.
Ia juga mengatakan bahwa program yang akan ditetapkan saat ini juga akan menjadi program awal dari rencana pembangunan jangka panjang daerah 2025—2045 dalam rangka mewujudkan Indonesia Emas 2045.
Martius menyampaikan selamat bertugas kepada Khairunas dan Yulian Efi. Ia mendoakan keduanya mengemban dengan amanah dan menjalin kemitraan lebih baik lagi dengan DPRD dan pemangku kepentingan lainnya.