SUMBARKITA.ID – Aksi pencurian yang dilakukan dua pria di dalam pekarangan kampus terekam kamera pengawas atau Closed Circuit Television (CCTV).
Informasi yang diterima Sumbarkita, dua pria itu mencuri gerobak sorong milik Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIkes) Syedza Saintika di kawasan Tunggul Hitam Padang, Jumat (10/3/2023) dini hari sekira pukul 00.22 WIB.
Disimak Sumbarkita, salah satu pelaku memanjat tembok pagar kemudian menarik gerobak, sedangkan pelaku lainnya menunggu di sepeda motor. Usai mengambil gerobak tersebut, keduanya dengan santai meninggalkan lokasi.
Saat ini pihak STIKes Syedza Saintika menunggu itikad baik pelaku untuk mengembalikan gerobak tersebut. ***