SUMBARKITA.ID — Perlahan tapi pasti, elektabilitas Partai Demokrat mulai naik. Dalam survei terbaru yang dilakukan Lembaga Penelitian Pendidikan Penerangan Ekonomi dan Sosial (LP3ES), Demokrat bahkan berada di posisi kedua.
Hasil survei tentang “Pendapat Masyarakat terhadap Pelembagaan Partai Politik dan Isu-Isu Aktual Menuju 2024”, yang dirlis Rabu( 5/5/2021) menunjukkan menunjukkan elektabilitas Partai Demokrat melesat naik, hingga menyalip Partai Gerindra.
Peneliti LP3ES, Erwan Halil mengatakan jika Pemilu dilaksanakan saat ini, partai politik paling banyak dipilih responden adalah PDIP (24 persen), Partai Demokrat (11,3 persen), Gerindra (9 persen), Golkar (7,4 persen), dan PKS (6 persen).
“Loyalitas terhadap partai menjadi alasan utama memilih, disusul pilihan yang didasarkan pada visi-misi/program partai, pertimbangan partai memihak rakyat kecil, faktor Caleg yang diusung, pengaruh tokoh agama, dan faktor figur Ketua umum partai politik,” katanya dalam keterangan tertulis kepada media, Kamis (6/5/2021).
Naiknya elektabilitas Partai Demokrat, ujar Erwan, salah satunya dikerek oleh kepopuleran Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) akibat pemberitaan tentang konflik partai berlambang mercy tersebut.
Bahkan AHY masuk dalam tiga besar ketua umum partai politik paling populer.
“Figur Ketua Umum Partai Politik yang paling populer (5 terbesar) adalah Prabowo Subianto (27,6 persen), Megawati Soekarno Putri (23,3 persen), Agus Harimurti Yudhoyono (21,5 persen), Muhaimin Iskandar (6,8 persen) dan Airlangga Hartarto (6,1 persen),” ujar Erwan.
Selanjutnya di halaman berikutnya