Sumbarkita – Pemerintah Kota (Pemko) Bukittinggi terus berupaya meningkatkan kesejahteraan anak-anak.
Hari Anak Nasional (HAN) ke-40, dirayakan sebagai momentum penting untuk mengkampanyekan pemenuhan hak anak atas hak hidup, tumbuh, berkembang dan berpartisipasi secara wajar sesuai dengan harkat dan martabat kemanusiaan, serta mendapat perlindungan dari kekerasan dan diskriminasi.
Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Dinas Perlindungan Anak (P3APPKB) Bukittinggi, Nauli Handayani seperti dikutip Antara, Senin (22/7).
Menurutnya, anak-anak merupakan aset kemajuan bangsa sehingga perlu diberi apresiasi melalui peringatan HAN yang jatuh setiap tanggal 23 juli 2024.
“Hingga saat ini Pemerintah Kota Bukittinggi terus berupaya meningkatkan kesejahteraan anak. Untuk mengoptimalkannya, pemerintah mendorong semua pihak secara bersama sama untuk melindungi dan melakukan pemenuhan hak hak anak,” ujarnya.