Sijunjung, Sumbarkita – Intensitas hujan tinggi yang mengguyur sebagian wilayah Kabupaten Sijunjung, Sumatera Barat menyebabkan terjadinya longsor.
Salah satu titik longsor berada di Nagari Aie Angek, Kecamatan Sijunjung. Kondisi longsor hingga Minggu (28/1) dilaporkan belum berhenti karena intensitas hujan yang masih tinggi.
Selain itu, adanya mata air di badan bukit yang menyulitkan untuk mencegah longsor terus terjadi. Kondisi ini menyebabkan akses warga sekitar terganggu karena material longsor menutup badan jalan.
Berdasarkan informasi dari akun Instagram @galeri_aiaangek.sijunjung, masyarakat setempat telah membangun jembatan sementara secara bergotong royong untuk mempermudah akses transportasi warga sekitar.