Tanah Datar- Jumlah pengungsi erupsi Gunung Marapi di Tanah Datar bertambah, sebanyak 12 keluarga yang terdiri dari 44 jiwa mengungsi karena takut dengan suara dentuman dan gemuruh yang keras.
Bupati Tanah Datar, Eka Putra melalui Kepala Dinas (Kadis) Sosial PPPA, Afrizon menyebutkan bantuan logistik juga terus diberikan kepada pengungsi.
“Sebanyak 120 kg beras, telur 15 karpet, mi instan 15 dus, 15 dus air mineral, dan 5kg gula dikirim ke lokasi setempat,” ujarnya yang dikutip pada Sabtu, 13 Januari 2024.
Ia menyampaikan, bantuan logistik yang diserahkan kepada masyarakat merupakan inisiasi Bupati Eka Putra untuk memenuhi kebutuhan selama mengungsi.
“Ini sesuai dengan arahan pimpinan daerah, kami diperintahkan untuk menyerahkan bantuan berupa bahan pokok melalui Dinas Sosial PPPA Tanah Datar,” katanya.
Afrizon menuturkan, sebelumnya pengungsi berjumlah 24 KK dan bertambah lagi 12 KK jadi keseluruhan pengungsi di lokasi yaitu 36 KK yang berjumlah 112 jiwa.
“Bantuan juga kami tambahkan untuk para pengungsi,” imbuhnya
Saat ini, kata dia, kondisi Tanah Datar berstatus siaga bencana, sehingga bantuan yang diberikan juga masih berupa bantuan siaga bencana saja
Ia mengimbau, agar masyarakat tetap tenang dalam menghadapi erupsi Gunung Marapi.
“Insyaallah, pemda selalu bersama masyarakat dan berupaya dengan baik,” tutupnya.