SUMBARKITA.ID — Seorang bocah perempuan bernama Amanda (10) warga Sungai Sirah Jorong Durian Kapeh Nagari Durian Kapeh Darusallam Kecamatan Tanjung Mutiara, Agam ditemukan meninggal dunia usai dilaporkan tenggelam di sungai kawasan setempat, Minggu (13/8/2023).
Palang Merah Indonesia Kabupaten Agam melaporkan, korban yang merupakan siswi SDN 23 Durian Kapeh ditemukan sekira pukul 15.05 WIB.
“Korban ditemukan di sekitar lokasi tenggelam pada kedalaman lima meter di bawah bendungan,” demikian PMI Agam melaporkan.
Diketahui, kejadian berawal saat korban dan adiknya mandi di sungai pada Minggu pagi sekira pukul 10.00 WIB. Korban tenggelam saat masuk ke sungai dan tak kunjung muncul kembali ke permukaan.
Pencarian korban kemudian dilakukan oleh Tim Gabungan yang terdiri dari BPBD Agam, Damkar, TNI/Polri dan masyarakat setempat.
Usai ditemukan, jasad korban dievakuasi ke puskesmas, dan selanjutnya dibawa ke rumah rumah duka. ***