SUMBARKITA.ID — Dinas Perhubungan (Dishub) Padang melakukan rekayasa lalu lintas di Simpang Mulya, Pasar Raya Padang, Jumat (20/1/2023). Kegiatan ini untuk mengantisipasi arus lalu lintas yang sering semrawut dan menyebabkan kemacetan di kawasan tersebut.
Kadishub Padang, Yudi Indra Shani mengatakan rekayasa lalu lintas tersebut dilakukan setelah ada kesepakatan bersama dengan stakeholder terkait.
“Kemarin kita sudah rapat dengan stakeholder dan menyepakati untuk melakukan rekayasa lalu lintas khususnya di Simpang Mulya,” terangnya kepada wartawan, Jumat (20/1/2023).
“Disini selalu terjadi kemacetan parah dari siang hingga sore dikarenakan angkot yang sering ngetem mencari penumpang dan PKL yang berjualan,” sambungnya.
Yudi menerangkan rekayasa lalu lintas dilakukan dengan cara memisahkan antara jalur angkot dengan mobil pribadi.
“Jadi kita melakukan rekayasa lalu lintas dengan cara memisahkan jalur angkot di sebelah kanan dan pribadi sebelah kiri,” jelasnya.
Baca Juga:Â Pemko Ultimatum PKL Pasar Raya Padang, Jangan Main-main!
“Kita sengaja membuat jalur angkot di sebelah kanan, karena kalau kita buat di sebelah kiri maka nantinya jalur mobil pribadi yang datang dari Pasar Raya Barat akan berbenturan dengan angkot ketika ngetem mencari penumpang,” jelasnya lagi.
Selain itu, kata Yudi, Dinas Perhubungan juga akan memindahkan parkiran yang saat ini berada di dua sisi, nantinya akan dibuat menjadi satu sisi, sehingga khusus jalur angkot akan menjadi lebih lebar.
Yudi menyebutkan saat ini rekayasa lalu lintas masih dalam tahap uji coba, namun tidak menutup kemungkinan untuk menjadi permanen.
“Saat ini masih dalam tahap uji coba, jika memang ini bisa menjadi solusi, maka akan kita permanenkan rekayasa lalu lintas ini,” pungkasnya. ***