Sumbarkita – Calon penumpang kereta api di Kota Padang Sumatera Barat (Sumbar) histeris saat melihat seseorang hendak menabrakkan dirinya ke arah kereta yang sedang melintas pada Kamis (24/4). Peristiwa tersebut terjadi di Stasiun Lubuk Buaya, Kecamatan Koto Tangah.
Menurut salah seorang penumpang bernama Rahmi, peristiwa itu terjadi begitu cepat. Saat kereta api rute Pariaman-Padang hampir tiba di Stasiun Lubuk Buaya tiba-tiba muncul seseorang dari arah jalan raya.
“Tiba-tiba ada seseorang dari arah jalan raya hendak melompat ke tengah rel. Saat itu laju kereta sedang melambat,” terang Rahmi.
Beruntung saat itu petugas stasiun dengan sigap mengamankannya sebelum melompat ke tengah rel kereta api.
Kepala Humas PT KAI Divre II Sumatera Barat, Reza Shahab, membenarkan peristiwa tersebut. Ia menyebut pelaku mengalami gangguan kejiwaan atau ODGJ yang diduga hendak bunuh diri.
“Ada ODGJ mencoba melompat ke rel kereta. Berkat kesigapan petugas, aksi ini berhasil dicegah,” kata Reza kepada Sumbarkita
ODGJ tersebut kemudian dibawa ke tempat aman guna mencegah terulangnya kejadian serupa.