Sumbarkita – Sepasang suami istri di Kota Padang dikabarkan tertimpa pohon tumbang pada Selasa (4/3) malam. Detik-detik evakuasi korban beredar di media sosial.
Disebutkan, peristiwa itu tepatnya terjadi di jalan kawasan Koto Tuo, Kecamatan Koto Tangah, Kota Padang, sekitar pukul 22.00 WIB.
Dalam video tersebut, beberapa pemuda terlihat berupaya mengevakuasi pohon tumbang yang menimpa korban. Dikabarkan, pasangan suami istri tersebut segera dilarikan ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan pertolongan medis.
Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPBD Kota Padang, Hendri Zulviton, membenarkan kejadian tersebut.
“Menurut informasi korban adalah suami istri, dan sudah dilarikan ke rumah sakit oleh masyarakat,” ungkap Hendri.
Namun, pihak BPBD masih mengumpulkan informasi lengkap terkait kronologi kejadian. Hendri menambahkan bahwa timnya telah dikerahkan ke lokasi untuk melakukan penanganan lebih lanjut.
“Personel sedang menuju lokasi kejadian. Nanti akan kami informasikan lebih lanjut,” tutupnya.
Hingga berita ini diturunkan, belum diketahui identitas maupun kondisi terkini korban. Penyebab tumbangnya pohon juga masih dalam penyelidikan.