Sumbarkita – Pemerintah Kota Bukittinggi memberikan dukungan penuh terhadap Universitas Terbuka (UT) dalam pengembangan karir mahasiswa, guna mempersiapkan mereka menghadapi tantangan dunia kerja yang semakin kompetitif.
Hal ini disampaikan oleh Wakil Wali Kota Bukittinggi, Ibnu Asis, saat membuka pelatihan karir mahasiswa UT yang diadakan di Aula Balai Kota Bukittinggi, Sabtu (22/2/2025).
Ibnu Asis mengapresiasi pelatihan karir (CareerHub) yang diselenggarakan untuk meningkatkan kesiapan lulusan Universitas Terbuka dalam memasuki dunia kerja.
“Kami sangat mengapresiasi pelatihan ini karena memberikan bekal yang sangat berharga bagi mahasiswa. Harapan kami, peserta dapat mengimplementasikan ilmu yang didapat agar lebih siap bersaing di dunia kerja,” ujarnya.
Pelatihan ini diikuti oleh 115 mahasiswa Universitas Terbuka dari berbagai program studi. Kepala Pusat Pengabdian kepada Masyarakat Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) UT, Dra. Yusrafiddin, menjelaskan bahwa pelatihan ini bertujuan untuk membekali mahasiswa dengan keterampilan dan wawasan yang relevan dengan kebutuhan dunia kerja.
Materi yang disajikan dalam pelatihan mencakup topik-topik menarik, seperti mengenali potensi diri, IKIGAI, freelance, remote working, dan entrepreneurship. Pelatihan ini juga memberikan kesempatan bagi para peserta untuk berdiskusi dengan praktisi dan akademisi yang berkompeten.
Aditya Nanda Krisna dari PT Kinobi menjadi salah satu narasumber dalam pelatihan ini, menjelaskan bahwa UT memiliki program untuk membantu mahasiswa mempersiapkan CV yang menarik dan personal branding yang kuat untuk menghadapi wawancara kerja.