Sumbarkita – Tanah Datar atau yang dikenal juga dengan Luhak Nan Tuo adalah salah satu kabupaten yang ada di Provinsi Sumatera Barat (Sumbar). Terkenal dengan keunikan alam dan budayanya yang indah, kabupaten yang memiliki luas sekitar 1336 kilometer ini memiliki banyak tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi di akhir pekan bersama keluarga.
Berikut lima tempat wisata keluarga yang cocok dikunjungi ketika akhir pekan:
1. Istana Basa Pagaruyung
Tempat pertama yang bisa dikunjungi adalah Istana Basa Pagaruyung. Berlokasi di Nagari Pagaruyung, Kecamatan Tanjung Emas, istana ini menjadi ikon dari Kota Batusangkar. Bangunan yang berdiri saat ini merupakan bangunan tiruannya saja, sedangkan bangunan aslinya berada di Bukit Batu Patah.
2. Cagar budaya Batu Batikam
Wisata Kabupaten Tanah Datar berikutnya adalah Cagar Budaya Batu Batikam. Terletak di dusun tuo, tempat ini berjarak sekitar 10 menit perjalanan dari Kota Batusangkar. Di tempat ini, Anda bisa menemukan bongkahan batu yang unik dengan lubang di bagian tengahnya yang konon bekas keris dari Datuak Parpatiah Nan Sabatang.
3. Benteng Van Der Capellen
Dari wisata alam kita beralih ke wisata sejarah. Ada sebuah benteng bernama Van Der Capellen yang berlokasi di Kecamatan Limo Kaum, Kota Batusangkar. Benteng ini bukan benteng biasa, tapi saksi bisu dari peristiwa Perang Padri pada tahun 1821. Nama benteng ini diambil dari nama seorang jenderal Belanda bernama Godert Alexander Gerard Philip baron Van der Capellen. Van der Capellen juga nama lama dari Kota Batusangkar.
4. Panorama Tabek Patah
Panorama Tabek Patah merupakan sebuah bentang alam indah yang terletak di pinggang gunung berapi antara Kota Bukittinggi dan Batusangkar. Posisinya yang berada di ketinggian membuat tempat ini memiliki pemandangan yang sangat indah, terlebih ketika cuaca cerah. Selain itu, Tabek Patah juga memiliki banyak spot berfoto dengan warna warna yang menarik.