Sumbarkita – Topografi Sumatera Barat (Sumbar) yang didominasi oleh dataran tinggi menjadi rumah bagi berbagai kegiatan agrowisata yang menarik untuk dijelajahi.
Agrowisata adalah jenis wisata yang menggabungkan pengalaman bertani, berkebun, dan berbagai aktivitas alam. Mulai dari hamparan ladang teh hijau hingga kebun sayuran organik, Sumbar punya segudang pilihan untuk mengeksplorasi keindahan alam dan budaya pertaniannya.
Berikut 5 rekomendasi wisata agrowisata di Sumbar, yang dirangkum dari berbagai sumber
1. Kisai Agro Payakumbuh
Kisai Agro Café merupakan salah satu lokasi wisata pertanian unggulan yang ada di Kota Payakumbuh yang menawarkan pengalaman unik bagi para pengunjung. Tempat ini berlokasi di Jalan Gajah Mada, Kelurahan Koto Baru, Payobasuang, Payakumbuh Timur.
Kisai Agro Café mengusung konsep wisata kuliner khas lokal dengan pertanian dan peternakan yang seru. Di sini, Anda bisa mencicipi buah segar yang langsung dipetik dari pohonnya, seperti melon, jambu, hingga anggur. Selain itu, tersedia juga beragam tanaman di greenhouse, termasuk Golden Melon yang dibudidayakan dengan sistem hidroponik. Kisai Agro juga menyediakan area camping serta berbagai fasilitas lainnya, menjadikannya destinasi favorit di Kota Payakumbuh.
2. Sirukam Dairy Farm
Berada di Jalan Solok-Alahan Panjang KM 18, Nagari Sirukam, Kabupaten Solok, Sirukam Daily Farm menawarkan pengalaman agrowisata sekaligus edukasi dengan berbagai aktivitas seru. Tiket masuknya seharga Rp15.000 per orang, sudah termasuk satu botol susu sapi segar dan fasilitas parkir gratis. Tempat ini buka setiap hari (kecuali Jumat) mulai pukul 10.00 hingga 18.00 WIB.
Sirukam Daily Farm sudah berdiri sejak 2018 dan dikenal sebagai peternakan sapi perah modern terbesar di Sumbar. Tersedia juga coffee shop, area bermain anak, serta beragam spot foto menarik dengan latar pegunungan, kandang sapi, dan bangunan estetik. Fasilitas lainnya meliputi toilet, flying fox, musholla, serta taman selfie.
3. Agrowisata Batu Patah Payo
Sesuai namanya, agrowisata ini berlokasi di Batu Patah Payo, Kelurahan Tanah Garam, Lubuak Sikarah, Kota Solok dan jadi salah satu destinasi favorit warga lokal maupun wisatawan. Batu Patah Payo berjarak sekitar 7 km dari pusat Kota Solok, dan menyajikan panorama sawah hijau khas Solok, hutan, serta kebun yang menyejukkan.