Sumbarkita – 30 anggota Tim Sabhara Polda Sumatera Barat (Sumbar) diperiksa Unit Kejahatan dan Kekerasan (Jatanras) terkait kasus pelajar SMP bernama Afif Maulana (AM) berusia 13 tahun yang ditemukan tewas di bawah Jembatan samping Uje BP Cafe, Jalan Bypass KM 9, Kecamatan Kuranji, Kota Padang.
Hal tersebut disampaikan oleh Kasat Reskrim Polresta Padang, Kompol Dedy Andriansyah saat menemui keluarga korban di Polresta Padang pada Jumat, 21 Juni 2024.
Ia menyebutkan, 30 personel itu diperiksa sejak tadi malam dan selesai pada pukul 03.30 WIB hari ini.
Terkait adanya dugaan kekerasan yang dilakukan oleh anggotanya, Dedy menyampaikan belum bisa menyimpulkan hal tersebut karena masih menunggu hasil autopsi.
“Kami belum bisa menyimpulkan dugaan adanya kekerasan terhadap korban. Kami masih menunggu hasil penyidikan dan autopsi,” terangnya.
Dedy menjelaskan bahwa pada malam kejadian, anggotanya memang melakukan patroli.