Sumbarkita – Viral di media sosial video bernarasi oknum Satpol PP minta setoran kepada pedagang kaki lima (PKL). Peristiwa itu disebut terjadi di Kota Bekasi, Jawa Barat.
Berdasarkan video, terlihat sejumlah anggota Satpol PP menggunakan sebuah mobil dinas menghampiri pedagang kaki lima di pinggir jalan.
Lalu terdengar suara orang dalam video menyampaikan ‘Satpol PP minta duit ke pedagang’.
“Pak minta setoran itu? Wah wah parah ini ya, pamong praja minta setoran,” demikian terdengar perekam video.
Kepala Satpol PP Bekasi, Karto, mengakui bahwa anak buahnya mengutip uang dari PKL. Namun Karto mengatakan tindakan anggotanya itu bukan pungutan liar (pungli) karena tidak dilakukan setiap hari.
“Bukan pungli, jadi ya itu mah sambil lewat. Kalo pungli mah setiap hari, satu pedagang aja, nominalnya Rp 5 ribu doang,” kata Karto, dikutip dari Tribunnews, Jumat (6/9/2024).
Karto mengaku telah menginterogasi satu oknum anggotanya yang berstatus Tenaga Kerja Kontrak (TKK). Pihaknya juga sudah memberikan hukuman kepada oknum tersebut dan membuat perjanjian agar tidak mengulangi perbuatan kembali.
“Karena dia (oknum) TKK, sementara kami buat teguran lisan, kalau ketahuan lagi bisa kami berhentikan,” jelasnya.
Lihat postingan ini di Instagram