Sumbarkita – Kebakaran hebat terjadi di Jalan Dahlia, Kelurahan Padang Tinggi Piliang, Kecamatan Payakumbuh Barat, Kota Payakumbuh pada Rabu (22/1) malam.
Informasi diterima, api membakar kawasan Sekolah Dasar (SD) Negeri 54 Padang Tinggi.
Dalam video yang beredar, kobaran api dengan cepat melahap bangunan. Hal ini menimbulkan kepanikan warga di kawasan tersebut.
Belum diketahui kronologi kejadian dan penyebab kebakaran, hingga informasi ini disampaikan, Sumbarkita masih menghimpun keterangan lebih lengkap dari pihak terkait.
View this post on Instagram