Padang Pariaman – Satu truk jungkit mengalami kecelakaan di Sungai Limau, Padang Pariaman, Senin (4/9/2023) sekira pukul 04.30 WIB.
Kasat Lantas Polres Pariaman AKP Amelya mengatakan, truk jungkit tersebut dikemudikan oleh Edi Jamohor warga Kabupaten Solok. Truk mengalami kecelakaan tunggal.
AKP Amelya menjelaskan kronologi kecelakaan berawal saat truk mencoba menghindari mobil yang datang dari arah berlawanan.
“Truk ini melaju dari arah Pariaman menuju Sungai Limau dengan kecepatan sedang. Sesampai di lokasi kejadian, datang dari arah yang berlawanan mobil minibus yang memakan jalur sebelah kanan,” terang Amelya kepada Sumbarkita.
Kaget dengan situasi tersebut, sopir truk membanting setir ke kiri jalan. Akibatnya truk hilang kendali sehingga menabrak pembatas jalan dan tiang telkom yang berada di kiri jalan. Truk akhirnya rebah kuda.
Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu. Kerugian materil mencapai puluhan juta.
“Akibat kejadian tersebut sopir truk mengalami luka-luka. Sedangkan truk mengalami kerusakan,” pungkasnya. ***