Sumbarkita – Pertandingan pekan ke-5 BRI Liga 1 antara Semen Padang FC melawan Barito Putera berlangsung sengit di Stadion Utama Sumatera Barat, Rabu (18/9/2024).
Sejak peluit babak pertama dibunyikan, Semen Padang FC langsung tampil menekan, namun Barito Putera mampu memberikan perlawanan ketat.
Pada menit ke-5, peluang emas pertama datang dari Muhammad Iqbal yang melepaskan tembakan keras dari luar kotak penalti, namun sayang tendangannya masih melebar di sisi kanan gawang Barito Putera yang dikawal Satria Tama. Peluang lain muncul ketika Kenneth Ngwoke mendapatkan umpan matang dari Stewart, tetapi sundulannya hanya melambung tipis di atas mistar gawang.
Tak lama setelah itu, pada menit ke-11, Satria Tama kembali harus bekerja keras ketika berhasil menepis sepakan keras Muhammad Iqbal. Namun, Barito Putera tidak tinggal diam.
Pada menit ke-12, Rizky Pora mencoba peruntungan dengan tembakan dari luar kotak penalti, namun bola masih melambung jauh dari target.
Gol pembuka akhirnya tercipta di menit ke-15 melalui aksi Morelatto dari Barito Putera. Lewat sebuah plessing akurat, Morelatto berhasil menjebol gawang Semen Padang FC yang dijaga oleh Dicky Indrayana, membawa Barito Putera unggul 1-0.