Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan Hasan Nasbi mengatakan, untuk tahap awal, hanya daerah yang sudah siap yang akan mendapatkan program Makan Bergizi Gratis.
“Jadi, untuk yang pertama memang memperlihatkan daerah mana yang paling siap, karena ini sistemnya baru kemudian untuk membuat dapurnya perlu dengan standar-standar tertentu,” ujarnya.
Namun demikian, Hasan optimistis program Makan Bergizi Gratis bisa dilakukan secara menyeluruh dalam kurun waktu 3-5 tahun.
“Pendistribusiannya dalam waktu paling lambat lima tahun. Tapi, BGN optimistis tiga tahun sudah semuanya. Jadi, intinya, kita hanya butuh bersabar saja sebentar, buat nanti semuanya akan dapat,” pungkasnya.