SUMBARKITA.ID — Pendaftaran Sekolah Kedinasan (Dikdin) 2021 resmi ditutup Jumat (30/4) lalu. Badan Kepegawaian Negara (BKN) membagikan jumlah pendaftar Sekolah Kedinasan 2021 melalui akun resmi Facebook resmi BKN di @BKNgoid.
Dikutip dari laman Google Document yang diunggah di BKN, tercatat per 1 Mei 2021 pukul 11.45 WIB, sebanyak 286.287 orang telah mendaftar.
Kemudian, total pendaftar yang memilih sekolah kedinasan mencapai 229.515 orang. Pendaftar yang telah men-submit data diri mencapai 203.448 orang.
Sementara itu, pendaftar yang memenuhi persyaratan 97.383 orang, tidak memenuhi syarat 6.416 orang dan yang belum terverifikasi masih dapat dikatakan 99.649 orang.
Adapun, khusus untuk sekolah kedinasan di bawah naungan Kementerian Perhubungan (Kemenhub) pendaftarannya diperpanjang sampai 4 Mei 2021.
Kepala Biro Humas BKN Paryono mengatakan, hanya Kemenhub yang mengajukan pendaftaran pendaftaran dikdinnya.
“Tidak ada (sekolah kedinasan lain yang perpanjang pendaftaran), hanya Kemenhub saja,” ujar Paryono.
Formasi Didominasi Kemenhub
Sebelumnya, pemerintah resmi membuka pendaftaran sekolah kedinasan 2021 secara serentakJumat (9/4). Total ada 29 sekolah kedinasan yang membuka pendaftaran mulai dari 9-30 April 2021.
Selanjutnya di halaman berikutnya