SUMBARKITA.ID — Sebanyak 21 warga Kabupaten Agam kembali dilaporkan terkonfirmasi Covid-19 pada Jumat (25/9/2020). Dengan penambahan tersebut, hingga Jumat malam tercatat 529 orang warga Agam positif Corona.
Dari jumlah tersebut, 298 orang masih menjalani perawatan, sementara yang dinyatakan sembuh sebanyak 221 kasus.
Disampaikan oleh Ketua Harian Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTP2) Covid-19 Kabupaten Agam, Drs. Martiaswanto Dt. Maruhun, penambahan warga Agam terkonfirmasi Covid-19 hari ini tersebar di delapan kecamatan, dengan rincian sebagai berikut:
- Kecamatan Banuhampu 3 orang
- Kecamatan Sungai Pua 4 orang
- Kecamatan Tilatang Kamang 3 orang
- Kecamatan Lubuk Basung 1 orang
- Kecamatan Kamang Magek 3 orang
- Kecamatan Candung 1 orang
- Kecamatan IV Koto 5 orang
- Kecamatan Tanjung Mutiara 1 orang
Sementara itu, kasus suspect atau warga yang dicurigai terinfeksi Covid-19 saat ini tercatat sebanyak 122 orang. Sedangkan warga yang terindikasi memiliki riwayat kontak dengan kasus konfirmasi Covid-19 sebanyak 1335 orang. (af/sk)
KOMENTAR