Eldison mengimbau agar masyarakat tetap waspada terhadap kemungkinan terjadinya banjir di wilayahnya masing-masing.
“Kami mengimbau kepada masyarakat melalui wali nagari dan relawan penanggulangan bencana yang berada di nagari untuk selalu mengingatkan warga agar selalu waspada akan segala kemungkinan terjadi karena curah hujan yang meningkat beberapa hari terakhir,” ujarnya.
Eldison menyebutkan bahwa tim BPBD bersama TNI Polri dan masyarakat telah berkeliling untuk memantau kondisi di lapangan.
“Tim kita masih di lapangan, alhamdulillah semua lokasi banjir sudah surut dan sedang dilakukan inventarisir dampak yang ditimbulkannya di lapangan,” pungkasnya.