Sumbarkita – Rumah Makan Padang tidak hanya terkenal di Sumatera Barat (Sumbar) saja, tapi hampir di seluruh Indonesia, bahkan sampai ke mancanegara. Ternyata, selain rasanya masakannya yang enak, Rumah Makan Padang juga memiliki beberapa fakta unik yang tidak diketahui semua orang. Berikut 7 fakta menarik tentang Rumah Makan Padang!
1. Penjual Rumah Makan Padang tidak harus orang Minang
Rasa yang enak dan pas di lidah membuat rumah makan Padang selalu ada di setiap daerah di Indonesia, bahkan di mancanegara. Meski begitu, ternyata tidak semua penjual rumah makan adalah orang Minang. Tidak ada aturan yang mengkhususkan jika penjual nasi Padang harus orang Minang.
Tapi, ada beberapa ketentuan yang harus dilakukan oleh para penjual nasi Padang, seperti penjual rumah makan Padang harus tetap menjaga citra rasa nasi Padang. Kemudian, sebisa mungkin bahan yang digunakan adalah bahan yang berkualitas dan halal.
2. Tidak ada rumah makan Padang di Sumbar
Terdengar aneh jika rumah makan Padang ada di setiap daerah, tapi tidak ada di daerah asalnya. Ternyata, alasan utamanya adalah karena rata-rata rumah makan yang ada di Padang hanya menjual masakan Padang saja, sehingga tidak perlu menggunakan embel-embel masakan Padang.
3. Porsi nasi bungkus yang jauh lebih banyak
Terdapat beberapa alasan mengapa porsi nasi Padang yang dibungkus terlihat lebih banyak dari pada yang makan di tempat. Pertama, nasi Padang yang dibungkus biasanya tidak akan dimakan oleh satu orang saja. Kedua, terkadang beberapa rumah makan memberikan nasi tambahan agar nasi bungkus yang dibawa terlihat penuh.
Ketiga, adanya tambahan lauk pelengkap seperti kuah kari, sayur nangka, daun singkong rebus, dan sambal hijau. Meski begitu, kebijakan seperti ini biasanya hanya berlaku di beberapa rumah makan Padang saja di Indonesia.
4. Foto kakek berkopiah hitam
Bagi Anda yang sering makan di rumah makan Padang, pasti tidak heran dengan foto seorang kakek berkopiah hitam atau yang dikenal sebagai Angku Saliah yang sering dipajang di dinding rumah makan. Jika Anda menemukan foto kakek tersebut, maka bisa dipastikan jika pemillik rumah makan tersebut adalah orang Pariaman, Sumbar.
Orang Minang, khususnya Pariaman percaya jika Angku Saliah adalah orang keramat dan memajang fotonya akan mendatangkan rezeki. Meski begitu, tidak semua orang yang memajang foto Angku Saliah adalah orang Pariaman.